Pesawaran (radar utama.com)
Pasangan nomor urut satu Pilkada Pesawaran Lampung, Aries Sandi – Supriyanto kembali melantik tim pemenangan. Kali ini untuk 10 Desa di Kecamatan Teluk Pandan.
Pelantikan dilakukan di Tamam Hiburan Rakyat (Tahura), Selasa (24/9/24).
Dalam sambutannya, Aries mengatakan, tim pemenangan yang baru dilantik diharapkan bisa membawa kemaslahatan masyarakat Kabupaten Pesawaran di lima tahun mendatang.
“Mengukuhkan semua tim pemenangan. Tentunya untuk membantu niat tulus dan cita -cita kami dalam mensejahterakan Pesawaran lima tahun ke depan,” ujar Aries Sandi.
Dalam momen pelantikan itu, Aries juga memberikan sedikit santunan untuk sejumlah anak yatim.
Di tempat yang sama, wakil bupati Supriyanto menyanjung sosok Aries Sandi sebagai pemimpin yang mempunyai jejak pengalaman yang dikenal masyarakat.
“Aries Sandi banyak meninggalkan kenangan yang berkesan ketika dia menjabat bupati. Maka dari itu saya yakin di Kecamatan Teluk Pandan bisa meraih 70 persen,” katanya optimis
Ia menegaskan di lima tahun ke depan kepemimpinan ASRI akan mewujudkan cita -cita dan keinginan masayarakat untuk Menuju Pesawaran Maju (MPM).
“ASRI akan menunjukan lebih besar lagi, apabila diberi amanah menjadi bupati dan wakil bupati Pesawaran pada lima tahun ke depan,” jelasnya
Sementara Ketua Tim Pemenangan Eriyawan yakin pasangan Aries-Supri di meraih suara besar di kecamatan ini pada 27 November nanti. (tim/red)