Bakti Sosial, Polresta Manado Bagikan Sembako Dalam Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H.

Sulut,Manado,radarutama.com –Personel Polresta Manado melaksanakan bakti sosial berupa pembagian makanan siap saji dan sembako di wilayah Kecamatan Malalayang, Jumat (22/9/2023).

Sembako dan makanan siap saji diberikan secara door to door kepada anak-anak dan warga kurang mampu, termasuk jamaah di sekitar Masjid Nurul Rahman.

Bacaan Lainnya

Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H.

“Dalam rangka Maulid Nabi, Polresta Manado melaksanakan bakti sosial.

Kegiatan ini tidak hanya memberikan kebahagiaan kepada anak-anak, tetapi juga memperkuat ikatan sosial di antara warga masyarakat,” katanya.

Kegiatan baksos ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polresta Manado terhadap masyarakat yang membutuhkan.

“Kami berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan menjalin hubungan yang harmonis dalam kegiatan sosial seperti ini,” singkat Ipda Agus Haryono.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *